Monday 25 February 2013

Macam-macam Tag HTML


Apa sih itu HTML ? Gunanya untuk apa sih itu HTML ? Apasih itu Tag HTML ? Langsung saja HTML yang  singkatan dari HyperText Markup Language merupakan sebuah bahasa markup yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web, menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah Penjelajah web Internet dan formating hypertext sederhana yang ditulis kedalam berkas format ASCII agar dapat menghasilkan tampilan wujud yang terintegerasi. Dengan kata lain, berkas yang dibuat dalam perangkat lunak pengolah kata dan disimpan kedalam format ASCII normal sehingga menjadi home page dengan perintah-perintah HTML.
HTML sendiri terdiri dari sejumlah perintah dimana kita bisa men-set judul, garis, table, gambar dan lain- lain yang disebut tag atau kode-kode yang dimengerti oleh web browser dan dapat menampilkannya di layar monitor.  Setiap tag masih dapat dilengkapi lagi oleh sejumlah attribute. 

Berikut contoh sebuah HTML :




Tag Dasar

TAG
KEGUNAAN
html Untuk mendefinisikan sebuah dokumen HTML.
body Untuk mendefinisikan body atau isi sebuah dokumen.
h1 sampai h6 Untuk mendefinisikan heading 1 sampai 6
p Untuk membuat baris baru
hr Untuk memisah antar bagian atau paragraf ( horizontal rule )

Tag Pemformatan

TAG
KEGUNAAN
b Definisi teks yang ditebalkan
big Definisi teks yang besar ukurannya
em Definisi teks yang ditekan
I Definisi teks yang dicetak miring ( italic )
small Definisi teks kecil ukurannya
u Definisi teks yang bergaris bawah
sub Definisi teks yang jadi subscript
sup Definisi teks yang jadi supercript
ins Definisi teks yang disisipkan
del Definisi teks yang dihapus

Tag Computer output

TAG
KEGUNAAN
code Definisi teks computer code
kbd Definisi teks keyboard
samp Definisi contoh computer code
tt Definisi teks teletype
var Definisi suatu variabel
pre Definisi teks preformatted

Tag Cititation, quotation, definition

TAG
KEGUNAAN
abbr Definisi suatu singkatan
acronym Definisi suatu akronim
address Definisi penulisan alamat
bdo Definisi arah penulisan
blockquote Definisi quotation panjang
q Definisi quotation pendek

Tag Link

TAG
KEGUNAAN
a Mendefinisikan suatu link
src Mendefinisikan source img

Tag Image

TAG
KEGUNAAN
img Definisi sebuah image dalam dokumen
map Definisi sebuah image map
area Definisi suatu area dalam image map

Semoga bermanfaat :)

Resensi www.google.com 
             www.wikipedia.org

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes